Sabda Katalog Yayasan Lembaga SABDA Pendidikan Elektronik Study Teologia Awam e-Learning - Situs Sumber Bahan Pelajaran Kristen dan Pendidikan Elektronik e-Learning - Situs Sumber Bahan Pelajaran Kristen dan Pendidikan Elektronik e-Learning - Situs Sumber Bahan Pelajaran Kristen dan Pendidikan Elektronik e-Learning - Situs Sumber Bahan Pelajaran Kristen dan Pendidikan Elektronik e-Learning - Situs Sumber Bahan Pelajaran Kristen dan Pendidikan Elektronik e-Learning - Situs Sumber Bahan Pelajaran Kristen dan Pendidikan Elektronik
e-Learning - Situs Sumber Bahan Pelajaran Kristen dan Pendidikan Elektronik e-Learning - Situs Sumber Bahan Pelajaran Kristen dan Pendidikan Elektronik
Home | Bahan | Seri

Pengharapan Dalam Hidup (1 Tesalonika) - Biblika

Kategori: Sistematika | Biblika | Praktika | Historika


PENGHARAPAN DALAM HIDUP (1TESALONIKA)

Keuntungan Dan Kemajuan
Pemahaman Pertama: Surat Kiriman Kepada Orang Tesalonika
Pemahaman Kedua: 1Tesalonika 1
Pemahaman Ketiga: 1Tesalonika 2
Pemahaman Keempat:1Tesalonika 3
Pemahaman Kelima: 1Tesalonika 4
Pemahaman Keenam: 1Tesalonika 5


KEUNTUNGAN DAN KEMAJUAN

Pemahaman Alkitab adalah suatu pengalaman yang bermanfaat. Lebih daripada itu, suatu cara persekutuan yang erat dengan Tuhan, satu persekutuan yang memuaskan hati dan merubah hidup. Seorang besar dari Allah, George Muller, berkata: "Pertumbuhan yang sehat dari hidup rohani kita akan berada pada kedudukan yang sebenarnya dengan menempatkan Alkitab dalam hidup dan pikiran-pikiran kita. Saya menyatakan dengan sungguh dari pengalaman selama 54 tahun. Empat tahun yang pertama sesudah pertobatan saya, saya mengabaikan Firman Tuhan .... saya tinggal sebagai bayi, baik dalam pengetahuan dan rahmat. Sejak mulai menyelidiki dengan rajin, berkat adalah mengherankan".

Anda pasti telah mendapat keuntungan dari pelajaran-pelajaran berjudul dalam enam buku permulaan dari "PELAJARAN-PELAJARAN DALAM KEHIDUPAN KRISTEN". Dalam buku 7, 8 dan 9 anda akan belajar untuk memahami kitab-kitab Perjanjian Baru pasal demi pasal, mengerti pesannya dan melihat penerapannya kedalam hidup. Selain berkenalan dengan tiga buku utama Perjanjian Baru (1Tesalonika, 1Yohanes dan Filipi), anda akan mencapai suatu pengertian mengenai prinsip-prinsip pemahaman Alkitab yang memungkinkan anda untuk meneruskan jenis pemahaman ini sebagai suatu kebiasaan hidup.

Anda akan mempelajari bagaimana:

* Menjelaskan dengan kata-kata sendiri
* Menyimpulkan
* Memberikan garis besar

* Referensi silang
* Menerapkan Firman Tuhan dalam hidup
* Menemukan jawab untuk pertanyaan-pertanyaan

Buku ke 7, 8 dan 9 direncanakan sehingga anda dapat melengkapi tiap hal diatas dalam enam minggu. Sesudah 18 minggu anda harus mengetahui bagaimana menelaah suatu bagian Alkitab tanpa bantuan luar, menganalisanya, mengartikannya, dan mendapatkan makanan bagi jiwa anda serta berhubungan dengan kehidupan anda sehari-hari. Bekerja dan berdoalah kepada tujuan ini sambil anda memulai pemahaman anda dari 1Tesalonika.

Rajin dan teraturlah dalam pemahaman anda - berkat besar ada
dihadapan anda.

"Apabila aku bertemu dengan perkataan-perkataanMu, maka aku menikmatinya; FirmanMu itu menjadi kegirangan bagiku, dan menjadi kesukaan hatiku ....".
Yer 15:16

Dalam pelajaran-pelajaran terdahulu anda telah dianjurkan untuk melengkapi satu pasal setiap minggu. Sambil anda memulai Hidup dari Pengharapan, rencanakan lagi untuk mengerjakan satu pasal tiap minggu. Rencanakan apakah menghabiskan waktu 15-20 menit sehari untuk tugas mingguan, pelajari masing-masing dua atau tiga kali satu jam, atau melengkapi pelajaran anda pada satu waktu. Temukan jadwal anda yang terbaik - tetap berpegang teguh kepadanya.

Pintalah pimpinan Tuhan sewaktu anda memulai jangka waktu pelajaran anda. Anda mungkin akan menemukannya bahwa adalah baik untuk jangan mengalihkan perhatian pada penjelasan-penjelasan sampai anda sudah melengkapi pelajaran-pelajaran mingguan anda. Hal ini memberikan Roh Kudus suatu kesempatan untuk menyatakan apa yang Ia inginkan anda mengerti sekarang, dan bagaimana menerapkannya.

Sebuah doa yang baik adalah:

"Buatlah aku mengerti, maka aku akan memegang TauratMu; aku
hendak memeliharanya dengan segenap hati."
Maz 119:34

Bertemu dengan orang lain atau sekelompok kecil untuk membagikan pemahaman yang lengkap tiap minggu adalah salah satu manfaat yang paling mendorong untuk menyelidiki Alkitab. Hal tersebut akan menolong anda mengenal Tuhan dan FirmanNya lebih baik, dan akan memberikan anda kesegaran dan keseimbangan kepada pengertian anda.

Seandainya anda memiliki salah satu buku-buku referensi berikut, akan menolong pelajaran anda dari ketiga buku yang berikut Pelajaran-pelajaran dalam kehidupan Kristen - yang akan menolong anda pada pelajaran anda yang akan datang:

KONKORDANSI ALKITAB, Howard M. Gering.

PENUNTUN KEDALAM PERJANJIAN BARU jilid 2, Henry H.
Halley, Penerbitan YAKIN, Surabaya.

ATLAS ALKITAB, Howard M. Gering.

KONKORDANSI SINGKAT, terbitan BADAN PENERBIT
KRISTEN, Jakarta.


Pemahaman pertama

SURAT KIRIMAN KEPADA ORANG TESALONIKA

Kebanyakan kitab-kitab Perjanjian Baru adalah surat-surat (surat kiriman) yang ditulis kepada seseorang atau suatu gereja. Agar supaya memiliki pengertian yang paling baik dari sebuah surat kiriman, maupun pasal-pasal dan ayat-ayatnya, anda harus memperoleh latar belakangnya - menemukan siapa yang menulis surat tersebut, kepada siapa ditulis dan pokok umumnya. Pemahaman pertama meliputi hal-hal ini.

DI MANAKAH TESALONIKA?

Mulailah mengembangkan kebiasaan meletakkan tempat-tempat yang disebutkan dalam Alkitab pada sebuah peta atau sebuah atlas Alkitab kecil. Pada peta Yunani kuno di bawah ini, carilah kota Tesalonika yang pada bagian selatannya terdapat daerah Akhaya dan daerah Makedonia pada bagian utaranya.

Tesalonika (sekarang Salonika) terletak pada jalan besar utama yang terbentang dari Roma ke negeri daerah Timur Tengah bagian timur. Merupakan sebuah kota besar dari Makedonia pada zaman Paulus (Paulus hidup sampai kira-kira tahun 66 A.D)

BAGAIMANA GEREJA MULAI

Penulis-penulis sejarah Alkitab menceritakan kepada kita bahwa gereja ini dibangun kira-kira tahun 50 atau 51 A.D. (anda dapat membaca lebih banyak mengenai latar belakang dari 1Tesalonika dalam Penuntun ke dalam Perjanjian Baru yang sudah ada terjemahannya kedalam bahasa Indonesia). Bacalah bagian ini dengan seksama dan jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut.

  1. Ketika Paulus tiba di Tesalonika (Kis 17:1-3)

    (1) Di manakah ia mulai berkhotbah?
    (2) Apakah pesannya?

  2. Lukiskan tanggapan orang-orang terhadap khotbah Paulus (Kis 17:4)

  3. Apakah yang orang-orang Yahudi yang tidak beriman menuduh Paulus dan Silas lakukan? (Kis 17:5,6)

  4. Apakah yang orang-orang Yahudi ini lakukan ketika mereka mendengar Injil sedang dikhotbahkan di Berea? (Kis 17:13)

  5. Selain dari penganiayaan ini, bagaimanakah tanggapan beberapa orang-orang Tesalonika terhadap pesan yang Paulus khotbahkan? (1Te 2:13)

  6. Bagaimanakah Paulus melukiskan gereja ini yang mulai ditengah- tengah penganiayaan? (1Te 1:6,7)

    SIAPA YANG MENULIS SURAT KIRIMAN, DAN MENGAPA?

    Penulis: Rasul Paulus, menuliskan surat ini kepada sebuah gereja yang baru, yang sedang berjuang, yang sedang menderita banyak penganiayaan. Karena kekuatiran yang mendalam terhadap mereka, Paulus telah mengutus Timotius ke Tesalonika untuk menguatkan orang-orang Kristen muda ini. Timotius membawa berita bahwa gereja sedang bekerja baik, tetapi ada penderitaan dan kebingungan mengenai orang-orang beriman yang telah meninggal dunia. Paulus menulis untuk mengajarkan mereka selanjutnya mengenai kedatangan kembali Kristus, untuk meyakinkan mereka dari perhatian dan doa-doanya, dan untuk mendorong mereka hidup dalam kehidupan yang patut. Kemungkinan ia menuliskan dari Korintus dalam tahun 51 atau 52 A.D.

    Tema: Hiduplah dalam kehidupan yang suci, mengharapkan kedatangan
    kembali Kristus.

    PANDANGAN KESELURUHAN

    Suatu pengertian dari keseluruhan pengajaran surat ini akan membuat tiap ayat lebih berarti selagi anda mempelajarinya. Bacalah seluruh kitab 1 Tesalonika sekali atau dua kali --- tiap kali dalam satu waktu. Sambil anda membaca, catatlah dibawah ayat-ayat dalam tiap-tiap pasal yang menganjurkan kehidupan yang suci dan yang menunjukkan kedatangan Kristus yang kedua kali. Anda boleh menambahkan pikiran utama dari ayat-ayat yang anda catat.

                    Ayat-ayat mengenai kedatangan kedua            Pikiran utama

    ____________________________________ _____________
    ____________________________________ _____________

    Ayat-ayat yang menganjurkan hidup suci Pikiran utama

    _____________________________________ _____________
    _____________________________________ _____________


    Pemahaman kedua

    1 TESALONIKA 1

    Anda sekarang siap untuk menggali pasal pertama dari surat pribadi Paulus. Mula- mula bacalah pasal tersebut baik-baik. Kemudian baca sekali lagi. Bayangkan diri anda sendiri berada dalam gereja Tesalonika ... surat baru saja diterima dari Paulus dan dialamatkan kepada anda, keluarga anda dan sahabat-sahabat anda. Bacalah pasal ini 3 sampai 5 kali, sampai anda memperoleh isinya dengan baik dalam pikiran anda. Anda bisa mendapatkan manfaat dengan membaca satu atau dua kali dalam terjemahan lainnya. Membaca terjemahan lain seringkali menambah pengertian anda dari pemikiran-pemikiran yang Roh Kudus sedang ajarkan. Beberapa terjemahan yang anda dapat gunakan antara lain adalah:

    ALKITAB                            terbitan Lembaga Alkitab Indonesia
    
    FIRMAN ALLAH UNTUK ZAMAN BARU      terbitan Lembaga Alkitab Indonesia
    (Anda dapat membeli buku-buku ini yang tersedia pada toko-toko buku Kristen)

    Jumlah pembacaan _____________ kali

    DEFINISI-DEFINISI

    Dengan mengetahui arti dari kata-kata yang tercatat dibawah ini, akan membantu
    anda mengerti pasal ini. Kadang-kadang terjemahan yang lain akan menjelaskan
    arti daripada kata-kata yang baru kepada anda. Sebuah kamus biasa, atau sebuah
    kamus Alkitab juga berguna. Di sini ada beberapa definisi dari kata-kata yang
    terdapat dalam 1Tesalonika 1.
    Ayat 1     -    Kasih karunia             Kemurahan dan berkat-berkat
                                              Allah yang diberikan sebagai
                                              hadiah kepada mereka yang
                                              tidak layak menerimanya.
    
    Ayat 9     -    Berhala              	  Patung nenek moyang, patung Yang-Yang, patung
                                              dewa-dewa.
    
    Ayat 9     -    Beribadat            	  Berkhidmat kepada Tuhan.
    
    Ayat 7,8   -    Makedonia            	  Lihat halaman 4
    	        dan Akhaya
    APAKAH YANG PASAL INI KATAKAN?

    Sebelum memutuskan apa sebagian dari Alkitab maksudkan, anda harus mengetahui
    dan mengerti apa yang dikatakan
    . Satu-satunya cara untuk mengerti apa yang
    dikatakan adalah semata-mata menjelaskan kembali, perhatikan jangan sampai
    merubah arti sebagian Alkitab, tetapi menyatakannya kembali dengan kata-kata
    yang baru. Contoh:
    "Allah sangat mengasihi manusia di dunia ini, sehingga Ia mengutus dan mengorbankan AnakNya yang Tunggal, supaya siapapun yang mempercayai Dia sebagai Juruselamatnya tidak ditakdirkan untuk perceraian yang kekal, melainkan akan memperoleh hidup yang kekal."
    Yohanes 3:16
    Bandingkan penjelasan dengan kata-kata lain dari
    1Te 1:1-5 dengan
    Alkitab anda
    .
    Ayat 1. Aku, Paulus bersama Silwanus dan Timotius, sedang menuliskan
    	kepadamu orang-orang beriman di Tesalonika. Kamu telah tetap
    	di dalam Tuhan dan di dalam AnakNya Tuhan Yesus Kristus, dan
    	kami sedang berdoa supaya anugerah dan sejahtera Mereka dapat
    	menjadi milikmu.
    
    Ayat 2. Kami senantiasa bersyukur kepada Allah karena kamu sekalian, selagi kami berdoa untukmu.
    Ayat 3. Kami senantiasa mengingat akan perbuatanmu yang nampak keluar dari imanmu, pelayanan kasihmu dan kesabaranmu, keyakinan pengharapanmu dalam Kristus --- sementara kamu menghidupkan kehidupan di dalam pandangan Allah.
    Ayat 4. Kami yakin saudara-saudara yang kukasihi, bahwa Allah telah memilih kamu.
    Ayat 5. Karena kami ingat bahwa ketika kami memberitakan kabar kesukaan kepadamu tidaklah semata-mata diberitakan dengan kata-kata, tetapi berita itu dikhotbahkan dan di terima dalam kuasa Roh Kudus dan dengan kepastian yang besar. Juga ingatlah apa macam kehidupan yang kami hidup diantara kamu supaya menjadi pertolongan besar kepadamu.
    Sekarang jelaskan dengan kata-kata sendiri bagian yang sisa dari pasal ini dengan cara yang sama. Dengan sedikit latihan anda dapat mengerjakannya, meskipun kelihatannya sukar pada permulaannya. Gunakanlah kamus untuk mencari definisi-definisi dan sinonim-sinonim bila saudara tidak dapat memikirkan bagaimana mengatakannya.
    Ayat 6. _____________
    Ayat 7. _____________
    Ayat 8. _____________
    Ayat 9. _____________
    Ayat 10. _____________
    Bacalah kembali tiap penjelasan yang anda buat dan bandingkan dengan ayat-ayat
    dalam Alkitab anda. Sudahkah anda memasukkan pemikiran yang lengkap?

    APAKAH YANG AYAT-AYAT LAIN KATAKAN?

    Apakah kebenaran yang terdapat dalam ayat 10 yang juga terlihat dalam Tit 2:13,14?

    APAKAH BERKAT YANG TERBESAR?

    Bacalah seluruh penjelasan kembali dengan kata-kata sendiri atau pasal ini, berdoalah mengenai hal itu dan tulislah sebuah kalimat mengenai apakah yang menjadi berkat terbesar atau menantang anda selagi anda memahami pasal ini.


    Pemahaman ketiga

    1Tesalonika 2

    PEMAHAMAN PENDAHULUAN

    Dapatkan anda mengingat isi dari 1Tesalonika 1? Ulangi kembali penjelasan dengan kata-kata anda sendiri dan perhatikanlah bahwa permulaan dari 1Te 2 meneruskan arus pemikiran yang telah dimulai dalam pasal 1 - Pelayanan Paulus di antara mereka dan hasil-hasilnya. (Naskah-naskah asli Perjanjian Baru tidak memiliki pembagian pasal atau ayat-ayat --- ini ditambahkan kemudian untuk memudahkan).

    Bacalah pasal kedua 2 sampai 4 kali, termasuk sekali atau dua kali dalam terjemahan lain.

    Jumlah pembacaan __________kali

    DEFINISI-DEFINISI

    Ayat 5 Bermulut manis - Menipu dengan membayangkan keuntungan yang
    besar.

    APAKAH YANG PASAL INI KATAKAN?

    Selagi anda belajar untuk menjelaskan dengan kata-kata anda sendiri ayat demi ayat, akan bermanfaat untuk memperhatikan pembagian paragrap-paragrap yang mungkin dalam pasal itu. Menelaah paragrap adalah suatu langkah untuk menyimpulkan atau membuat garis besar sebuah pasal (anda akan belajar untuk menyimpulkan dalam buku ke 8).

    Untuk pelajaran ini, 1Te 2 telah dibagi kedalam paragrap-paragrap dan ayat-ayat permulaan dari masing-masing paragrap telah dijelaskan dengan kata- kata sendiri. Lengkapilah penjelasan dengan kata-kata sendiri.

    Paragraf no. 1 - ayat 1-8

    Ayat 1. Saudara-saudaraku, kamu tahu secara pribadi bahwa kunjungan
    	kami diantara kamu bukannya sia-sia.
    Ayat 2. Sebagaimana kamu mengetahui, kami diperlakukan dengan buruk di
    	Filipi sebelum datang kepadamu. Bagaimanapun juga, dalam
    	kekuatan Allah, kami berani menyatakan kabar kesukaanNya
    	kepadamu didalam perlawanan yang sangat.
    Ayat 3. ______________
    
    Ayat 4. ______________
    
    Ayat 5. ______________
    
    Ayat 6. ______________
    
    Ayat 7. ______________
    
    Ayat 8. ______________
    
    Paragraf no. 2 - 9-12

    Ayat 9. kamu akan ingat betapa sukarnya kami bekerja. Kami bekerja
    	siang dan malam, supaya kami tidak akan menjadi beban keuangan
    	kepadamu, selagi kami memberitakan kabar kesukaan Allah.
    
    Ayat 10. _____________
    
    Ayat 11. _____________
    
    Ayat 12. _____________
    
    Paragraf no. 3, 13-16

    Ayat 13. Kami juga bersyukur kepada Allah terus menerus atas cara kamu
    	menanggapi khotbah kami. Kamu menerimanya bukan sebagai
    	pengajaran manusia, tetapi sebagaimana hal sebenarnya, pesan
    	dari Allah sendiri - kata-kata yang terus menerus memberikan
    	hasil-hasil dalam kehidupan kamu orang-orang beriman.
    Ayat 14. Karena kamu telah memulai mengikuti teladan dari kelompok
    	orang-orang beriman dalam Kristus dari Yudea. Kamu telah
    	dianiaya oleh teman-teman se negerimu sebagaimana orang-orang
    	Kristen Yudea dianiaya oleh teman-teman Yahudi mereka.
    Ayat 15. ____________
    
    Ayat 16. ____________
    

    Paragrap no. 4 - ayat 17-20

    Ayat 17. Meskipun kami sudah tiada hadir diantara kamu untuk sementara
    	waktu, saudara-saudara yang kekasih, hati kami beserta dengan
    	kamu dan kami sangatlah ingin untuk memandang kamu lagi.
    Ayat 18. ____________
    
    Ayat 19. ____________
    
    Ayat 20. ____________

    Bacalah kembali penjelasan dengan kata-kata anda sendiri dan bandingkan dengan pasal dalam Alkitab. Periksalah untuk melihat jikalau anda telah mencakup pemikiran-pemikiran dalam kata-kata anda sendiri.

    PROYEK

    Tema lain yang penting dalam 1Tesalonika adalah FOLLOW UP. Ulangi kembali pasal 2 dan catatlah ayat-ayat yang menunjukkan pertolongan orang-orang Kristen bertumbuh.

    Ayat                    Pikiran utama
    
    ____                    _____________
    ____                    _____________
    Juga lihatlah pada referensi-referensi untuk prinsip-prinsip follow up dan
    contoh-contoh dalam pasal-pasal yang berikut.

    "Keputusan adalah 5%. Melanjutkan keputusan adalah 95%."
    Dawson Trotman

    APAKAH YANG AYAT-AYAT LAIN KATAKAN?

    1. Apakah perlakuan buruk mereka di Filipi, disebut dalam ayat 2? Lihat Kis 16:23,24

    2. Bandingkan pernyataan Paulus dalam ayat 4 dengan Gal 1:10. Mengapa ia ingin untuk memperkenan Allah dalam khotbahnya?

    3. Hubungan apakah yang menandai beban Paulus dalam ayat 11 dan dalam 1Ko 4:14,15?

    4. Bandingkan ayat 12 dengan Kol 1:10. Apakah yang menyertai suatu kehidupan yang berlayak?

    APAKAH BERKAT YANG TERBESAR?

    Ulangi kembali dengan berdoa 1Tesalonika 2, dan nyatakanlah dalam satu atau dua kalimat, apakah kebenaran baru yang anda lihat, atau tanggung jawab apakah yang anda perlukan untuk melaksanakannya?


    Pemahaman keempat

    I TESALONIKA 3

    PEMAHAMAN PENDAHULUAN

    Bacalah pasal ini dua sampai empat kali, sedikitnya sekali dalam terjemahan lain.

    Jumlah pembacaan _____ kali

    Kata permulaan dari pasal 3 ini penting. Seseorang telah mengatakan:

    "Bila anda melihat sebab itu atau apa sebabnya, Carilah apakah sebabnya."

    Jadi lihat lagi pasal 1 dan 2 ... sudahkah anda memperhatikan penderitaan orang- orang beriman di Tesalonika dan kasih Paulus yang besar terhadap mereka? Inilah sebab-sebab dari tindakan-tindakan yang diambilnya dalam pasal 3. Kasihnya terhadap mereka tumbuh selama mereka mengalami hal-hal yang disebutkan dalam pasal 1 dan 2.

    DEFINISI-DEFINISI

    Ayat  5   Si Pencoba          Si Jahat, Setan
    
    Ayat 13   Orang-orang suci    Orang-orang beriman dalam Kristus (yang
                                  telah disucikan dan dikuduskan melalui
                                  iman)

    APAKAH YANG PASAL INI KATAKAN?

    Lagi hati-hatilah akan pembagian paragrap-paragrap sewaktu anda menjelaskan dengan kata-kata sendiri pasal ini. Kali ini bacalah paragrap ini dua kali atau lebih dan kemudian jelaskanlah itu dengan kata-kata sebagai suatu keseluruhan. Permulaan dari tiap paragrap dijelaskan dengan kata-kata sendiri bagi anda. Anda mengerjakan sisanya. Jika suka, anda boleh mula-mula mengerjakannya pada kertas buram, kemudian menuliskannya ke dalam buku anda.

    Paragrap no. 1 - 3:1-5

    Karena alasan-alasan itulah, ketika kami tidak dapat bertahan lebih lama, aku ingin tinggal sendiri di Atena;_____________________________

    Paragrap no. 2 - 3:6-10

    Tetapi ketika Timotius kembali dari mengunjungi kamu, ia membawa kabar yang baik dari hal iman dan kasihmu, perhatianmu yang hangat kepadaku serta keinginannmu yang kuat untuk memandang aku, sebagaimana aku rindu ingin memandang kamu.___________________________________________

    Paragrap no. 3 - 3:11-13

    Kiranya Allah Bapa kita dan Tuhan kita Yesus Kristus memungkinkan kunjungan kami kepadamu.

    Amati kembali seluruh pasal, adakah penjelasan dengan kata-kata sendiri lengkap dibandingkan dengan ayat-ayat itu? Adakah itu terbaca dengan lancar?

    APAKAH YANG AYAT-AYAT LAIN KATAKAN?

    Catatlah pikiran-pikiran utama dari tiap referensi silang di bawah ini yang menunjukkan kepada ayat dari 1Tesalonika pasal 3.

    Ayat    Referensi silang                Pikiran utama
    
    4      Fil 1:29          Janji penderitaan kepada orang beriman
    5      1Pe 5:8           ________________________________________
    8      3Yo 4             ________________________________________
    10     Kol 4:12          Doa yang sungguh-sungguh untuk pertumbuhan orang-orang beriman.
    12     1Te 4:9,10        ________________________________________
    13     1Yo 3:2,3         ________________________________________

    BAGAIMANAKAH ANDA MENDAPATKAN FAEDAH?

    Mungkin Tuhan telah memberikan kesan pada anda melalui beberapa bagian dalam pasal ini. Jikalau belum, periksalah kembali pasal ini serta berdoa untuk melihat apa yang Ia inginkan anda menerapkannya ke dalam kehidupan atau pelayanan anda. Nyatakanlah dalam dua atau tiga kalimat di bawah ini apa yang anda ingin terapkan dan bagaimana.

    "Adakah anda membagikan kepada orang lain apa
    yang Allah sedang ajarkan kepada anda?
    Untuk memelihara suatu berkat, bagikanlah itu."


    Pemahaman kelima

    1 TESALONIKA 4

    PEMAHAMAN PENDAHULUAN

    Paulus sedang mengatur adegan untuk pasal ini sejak permulaan suratnya. Ingatkah anda, bagaimana ia membicarakan pengalaman masa lampaunya dengan orang-orang Kristen di Tesalonika, dan reputasi mereka karena kesetiaan pada Kristus? Hal ini tampak dengan jelas dalam penjelasan anda dengan kata-kata sendiri yang terdahulu - ulangi kembali hal itu dengan singkat sebelum memulai kedalam petunjuk-petunjuk berikutnya mengenai bagaimana hidup dan kedatangan kembali Kristus. Baca lagi pasal ini baik-baik beberapa kali.

    Jumlah pembacaan _________ kali

    DEFINISI-DEFINISI

    Pelajari definisi-definisi yang diberikan. Carilah kata-kata yang tidak didefinisikan dalam kamus dan catatlah definisi-definisi itu.

    Ayat 12    Sopan         Patut, pantas
    
    Ayat 16    Sangkakala    Nafiri, trompet panjang yang hanya dibunyikan
                             pada upacara-upacara yang penting.

    APAKAH YANG PASAL INI KATAKAN?

    Lagi dalam pasal ini anda akan menjelaskan dengan kata-kata sendiri seluruh paragrap sebagai ganti ayat-ayat tunggal. Di bawah ada sebuah penjelasan dari paragrap pertama. Buatlah penjelasan dari dua paragrap yang berikutnya dengan cara yang sama.

    Paragrap no. 1 - 4:1-8

    Sejak kamu orang-orang beriman sudah belajar dari kami bagaimana hidup dalam suatu kehidupan yang berkenan kepada Allah, kami mendorongmu sebagai pengikut- pengikut Yesus Tuhan itu, untuk bertambah-tambah hidup dalam cara ini. Kamu ingat pesanNya yang kami sampaikan kepadamu. Kehendak Allah agar kamu berpisah dari dunia dan hidup suci bebas dari perzinahan. Tiap-tiap dari kamu harus mengetahui bagaimana memelihara tubuhnya dalam hubungan yang suci dan hormat, bukannya hidup dalam hawa nafsu sebagaimana orang-orang yang tidak beriman di dunia melakukannya. Janganlah berbuat dosa dan saling menipu, dalam hal demikian Allah akan menghukum kamu, sebagaimana kami memperingatkan kamu sebelumnya. Allah tidak memanggil kita untuk hal-hal yang najis, tetapi untuk kehidupan yang suci. Oleh sebab itu, jikalau kamu menolak perintah ini, kamu bukannya tidak mentaati manusia, melainkan Allah, Dia yang telah menempatkan Roh KudusNya dalam kita.

    Paragrap no 2 - 4:9-12

    __________________________________________________________________

    __________________________________________________________________

    Paragrap no 3 - 4:13-18

    __________________________________________________________________

    __________________________________________________________________

    Adakah penjelasan anda meliputi apa yang seluruh pasal ini katakan? Sudahkah anda menggunakan kata-kata anda sendiri? Adakah itu cukup jelas dan lancar?

    KESIMPULAN

    Menyimpulkan, atau memeras isi dari satu pasal ke dalam bentuk yang lebih padat, adalah pendekatan lainnya untuk pemahaman yang anda sedang pelajari. Cobalah itu sekarang pada paragrap no. 2 (ayat 9-12). Mula-mula, bacalah paragrap dengan merenungkannya beberapa kali - baik dari Alkitab anda maupun dari penjelasan anda. Kemudian berusaha menaruhnya dalam kata-kata yang lebih sedikit, barangkali kira-kira setengah dari panjangnya bagian itu dalam Alkitab. Bagian pertama disimpulkan bagi anda.

    Kesimpulan dari paragrap no. 2 - 4:9-12

    Allah telah mengajarkan kasih diantara saudara, karena itu aku tidak perlu menyebutkan ini.

    APA YANG AYAT-AYAT LAIN KATAKAN?

    Alkitab adalah penafsir Alkitab yang terbaik. Sejak Roh Kudus memberi petunjuk dalam penulisan seluruh Alkitab, Ia menggunakan satu bagian untuk menerangi bagian lainnya.

    Mencari referensi silang tentang pemikiran-pemikiran yang beraneka ragam dalam pasal adalah satu hal yang paling bermanfaat dalam pemahaman Alkitab.

    Berikanlah pikiran utama dari referensi silang berikut, dan carilah salah satu referensi silang bagi ayat penting dalam pasal ini.

    Ayat   Referensi silang             Pikiran utama
    
    3     1Pe 1:15         Hendaklah kudus dalam setiap hal
    8     1Ko 3:16        ________________________________
    14    Yoh 11:25       ________________________________
    17    Yoh 14:3        ________________________________
    __    _________       ________________________________

    APA YANG PASAL INI KATAKAN KEPADA ANDA?

    Seseorang membanggakan penginjilan D.L Moody tentang berapa banyak kali ia telah membaca seluruh Alkitab. Moody menjawab, "Bukannya berapa banyak kali anda telah membaca seluruh Alkitab yang dihitung, melainkan berapa banyak kali Alkitab telah melewati anda!". Kedewasaan rohani bukannya hanya mengetahui Alkitab, tetapi menerapkan ajaran-ajarannya.

    Bacalah kembali pasal 4 sambil berdoa dan catatlah di bawah ini beberapa ayat yang anda rasa dapat memiliki suatu penerapan ke dalam hidup anda. Ceritakanlah dengan singkat bagaimana ayat itu diterapkan.

    Ayat            Pernyataan singkat dari penerapan
    
    ___             _______________________________
    ___             _______________________________
    
    
    Ayat            Penerapan
    
    ___             _________
    ___             _________

    Sekarang pilihlah satu penerapan yang mungkin, yang anda telah catat. Apakah yang anda dapat segera lakukan untuk menerapkan dalam cara yang praktis?


    Pemahaman keenam

    1 TESALONIKA 5

    PEMAHAMAN PENDAHULUAN

    Apakah yang anda akan lakukan jikalau anda mengetahui bahwa Kristus akan segera datang kembali? Bagaimanakah anda akan mendorong orang-orang Kristen lainnya? Bagaimanakah hidup anda? Allah menginginkan kita untuk berjaga-jaga dan sedia -- - sebab itu dalam pasal 5 Ia memberikan beberapa tanda-tanda dari kedatangan kembali Kristus dan banyak pengajaran mengenai kehidupan Kristen yang praktis.

    Sebelum anda mulai pemahaman ini, ulangi penjelasan dengan kata-kata anda dari permulaan keempat pasal untuk menghubungkan pasal 5 dengan seluruh surat.

    Bacalah pasal ini beberapa kali sebelum anda mulai dengan penjelasan dengan kata-kata sendiri.

    Jumlah pembacaan _________ kali.

    APA YANG PASAL INI KATAKAN

    Sekarang berusahalah menjelaskan dengan kata-kata sendiri seluruh pasal dengan paragrap, tanpa memperdulikan pembagian ayat-ayat seperti yang anda lakukan pada pasal 3 dan 4. Buatlah penjelasan dengan kata-kata sendiri yang jelas dan lancar, sesudah memutuskan ayat-ayat yang termasuk dalam paragrap-paragrap 2,3 dan 4.

    Paragrap no. 1 - 5:1-11

    Adalah tidak perlu bagiku untuk menuliskan secara terperinci mengenai saat kedatangan kembali Kristus, karena kamu mengetahui hariNya akan tiba secara rahasia, seperti pencuri pada waktu malam. Pada saat bilamana orang-orang berkata: "Segala sesuatu damai dan aman", kebinasaan akan datang atas mereka secara tiba-tiba sebagai kesakitan beranak seorang wanita, dan tidak akan ada kelepasan. ______________________________________________ _________________________________________________________

    Paragrap no. 2 - 5:12-

    _________________________________________________________ _________________________________________________________

    Paragrap no. 3 - 5:

    _________________________________________________________ _________________________________________________________

    Paragrap no. 4 - 5:

    _________________________________________________________ _________________________________________________________

    KESIMPULAN

    Sekarang berusahalah mengambil inti paragrap 1 - yaitu menyimpulkannya - kedalam hampir setengah panjangnya dalam Alkitab. Menyimpulkan akan dicakup lebih banyak lagi dalam buku ke 8. Tiga ayat permulaan disimpulkan bagi anda.

    1Te 5:1-11

    Aku tidak perlu memberikan kamu lebih banyak perincian mengenai kedatangan
    kembali Kristus. Kamu mengetahui bahwa hariNya akan datang secara rahasia dan
    tiba-tiba ketika orang-orang tidak mengharapkannya.
    ___________________________________________________________
    ___________________________________________________________

    APA YANG AYAT-AYAT LAIN KATAKAN

    Carilah tiap referensi silang dan isilah pikiran utama yang menghubungkan dengan ayat dalam pasal ini. Juga carilah referensi silang untuk satu atau dua ayat- ayat penting dalam 1Tesalonika 5. Pilihlah dengan memikirkan dari bagian-bagian lain dalam Alkitab dimana kebenaran yang sama atau prinsip dinyatakan (atau barangkali suatu kebenaran yang berlawanan). Mula-mula berusahalah menemukan referensi silang dari ayat-ayat yang anda telah hafal. Jika tidak ada yang timbul dalam pikiran, pilihlah sebuah referensi silang dari Alkitab anda.

    Ayat Referensi silang Pikiran utama

    2,3  2Pe 3:3,4         ___________________________________
    2,3  2Pe 3:10          ___________________________________
    6    Mat 26:41         Berjagalah dan berdoa terhadap pencobaan.
    7    Yoh 3:19          ________________________________
    10   Rom 14:8          ________________________________
    ___  ________          ________________________________

    PERTANYAAN-PERTANYAAN

    Ayat 6. Apakah perbedaan antara "tidur" di dalam ayat ini dengan yang tersebut dalam ayat 10? ________

    Ayat 19. Apakah tanggapan anda mengenai arti "memadamkan" Roh?______

    APA YANG PASAL INI KATAKAN KEPADA ANDA

    Daud berkata: "Aku memikirkan jalan-jalan hidupku, dan melangkahkan kakiku menuju peringatan-peringatanMu" (Maz 119:59). Daud mengerti prinsip dari senantiasa mengukur kebiasaan hidupnya dibandingkan dengan ajaran-ajaran Firman Tuhan. Ia juga mengetahui pentingnya penerapan praktis --- dengan penyerahan kepada apa yang Alkitab ajarkan mengenai hidupnya.

    Bacalah seluruh 1Te 5 sambil berdoa dan daftarkanlah yang anda dapat terapkan kedalam beberapa bidang kehidupan anda yang khusus.

    Ayat                Pernyataan singkat dari penerapan
    ___                _________________________________
    ___                _________________________________

    Sekarang pilihlah satu dari ayat-ayat ini yang paling sesuai dengan kebutuhan anda. Tulislah dua atau tiga kalimat yang menunjukkan bagaimana anda telah menerapkannya, atau bermaksud untuk menerapkannya.__________________________

    PERSEKUTUAN DALAM HIDUP adalah buku yang berikutnya ...

    Buku ke 8 akan membawa anda menggali buku yang bermanfaat dari
    1YOHANES.

    * Apakah tanda-tanda dari iman yang sejati?
    * Bagaimanakah kasih itu dilukiskan?
    * Dasar-dasar untuk keyakinan.

    BUKU KE 1 -- HIDUP BARU DALAM KRISTUS
    BUKU KE 2 -- PERSEKUTUAN DENGAN KRISTUS
    BUKU KE 3 -- BERJALAN DENGAN KRISTUS
    BUKU KE 4 -- WATAK ORANG KRISTEN
    BUKU KE 5 -- DASAR-DASAR UNTUK IMAN
    BUKU KE 6 -- BERTUMBUH DALAM PELAYANAN
    BUKU KE 7 -- PENGHARAPAN DALAM HIDUP
    BUKU KE 8 -- PERSEKUTUAN DALAM HIDUP
    BUKU KE 9 -- KEMENANGAN DALAM HIDUP
    BUKU KE 10 -- MENYELIDIKI FIRMAN TUHAN SENDIRI


    Temukanlah rencana Allah untuk hidup dalam persekutuan dengan
    Dia dan orang-orang lain. Juga belajarlah lebih banyak mengenai
    membuat referensi silang (menyilang ayat), bagaimana menyimpulkan
    sebuah pasal, bagaimana membuat penerapan praktisnya.
    MEMBAGIKAN IMANMU
    LANGKAH-LANGKAH DALAM MEMBAGIKAN IMANMU Doa Rom 10:1 Bergantung pada Rohulkudus 1Ko 2:4-5 Sesuaikan dengan orang lain 1Ko 9:22-23 Timbulkan perhatian dengan hidup 1Pe 3:1 Rangsangkan perhatian dengan kesaksian Yoh 9:25 Harapkan suatu sambutan 2Ko 5:20 MENYAMPAIKAN INJIL Semua berdosa Pen 7:20 Hukuman bagi dosa Rom 5:12 Kristus membayar hukuman 1Pe 2:24 Keselamatan bukan karena perbuatan Rom 4:5 Harus terima Kristus Rom 10:13 Jaminan keselamatan Yoh 10:27-28 MENGETAHUI KEPERLUAN Mencari persamaan (asal) Kej 1:27 Mencari tujuan Yoh 10:10 Mencari damai dalam batin Yoh 14:27 Kesepian Yoh 14:23 Ketakutan Maz 34:5 Perasaan bersalah Rom 8:1 MENJAWAB KEBERATAN-KEBERATAN Masalah kejahatan Rom 1:28 Kristus satu-satunya jalan Yoh 14:6 Mereka yang belum pernah mendengar Rom 1:19-20 Alkitab dan kesalahan-kesalahan 2Pe 1:16 Ketidakcocokan pada orang Kristen Rom 14:12 Masalah intelektuil 1Ko 1:21


Ke Atas


sabdaspace.org Tentang Kami | Kontak Kami | Bukutamu | Link |

Laporan Masalah/Saran | Disclaimer | Hak Cipta © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) | E-mail: webmastersabda.org
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati