MENDAPATKAN MANFAAT TERBESAR DARI PEMAHAMAN ANDA
Alkitab adalah suatu buku kehidupan, suatu gudang perbendaharaan kebenaran:
".....menyegarkan jiwa
......memberikan hikmat kepada orang yang tak berpengalaman
......menyukakan hati
......membuat mata bercahaya
......lebih indah daripada emas
......lebih manis daripada made."
Mazmur 19:8-11
Kelimpahan yang disediakan Allah dalam FirmanNya tersedia bagi setiap orang Kristen, tetapi hanya mereka yang rajin menggalinya akan sungguh-sungguh memilikinya.
RENUNGAN dan DOA adalah dua kunci yang akan membuka "gudang hikmat Allah" ini. Kedua kunci ini akan menolong anda untuk mengartikan dan menerapkan ayat-ayat yang anda pelajari.
Untuk menolong anda merenungkan Firman Tuhan, anda akan menemukan pertanyaan-pertanyaan pada buku ini yang meminta anda untuk menuliskan ayat-ayat menurut kata-kata anda sendiri.
Untuk melakukan itu, bacalah ayat tersebut dua atau tiga kali, dan pikirkan arti ayat itu. Kemudian tuliskan apa yang dimaksudkan ayat itu, seolah-olah anda sedang menceritakannya kepada "seseorang.
Dengan buku pelajaran ini, anda akan belajar lebih banyak tentang persekutuan dengan Kristus melalui judul-judul:
* Gereja
* Apakah Alkitab Itu?
* Firman Tuhan Dalam Hidup Anda
* Prinsip-Prinsip Doa
INGAT: Mintalah petunjuk Roh Kudus, dan lakukan pemahaman anda dengan rajin dan teratur.
PASAL 1
GEREJA
GEREJA ADALAH TUBUH KRISTUS
Gereja terdiri dari orang-orang yang sudah memiliki hidup baru yang diberikan oleh Roh Kudus, yaitu orang-orang dari banyak denominasi, suku dan bangsa. Meskipun tersebar di seluruh muka bumi ini, kita bersatu di dalam satu tubuh dengan Yesus Kristus dan satu dengan yang lain.
Setiap orang yang sudah dilahirkan kembali adalah anggota dari Keluarga Allah, dan Saudara/Saudari kita dalam Kristus.
Kolose 1:15-20 adalah uraian Keutamaan Yesus Kristus. Baca ayat Kol 1:18. Apakah kedudukan Kristus dalam Gereja?
________________________________________________________
________________________________________________________
________________________________________________________
Fakta apakah tentang Kristus yang disebutkan pada Kolose 1:19?
________________________________________________________
________________________________________________________
________________________________________________________
Menurut Efesus 1:7, apa yang telah dilakukan Kristus bagi kita melalui kematianNya?
________________________________________________________
________________________________________________________
________________________________________________________
Apakah yang menjadi bukti bahwa kita lahir dari Allah, dan dengan demikian kita adalah anak-anak Allah dan anggota gerejaNya? (1Yo 4:7-8)
________________________________________________________
________________________________________________________
________________________________________________________
Apakah yang kita pelajari pada Roma 12:4-5 tentang semua orang percaya?
________________________________________________________
________________________________________________________
________________________________________________________
Baca pada 1Ko 12:14-27 tentang bagaimana setiap orang percaya diberi tanggung jawab yang berbeda dan penting dalam gereja:
Siapa yang memberikan tanggung jawab yang beraneka ragam ini? (ayat 1Ko 12:18)
_______________________________________________________
_______________________________________________________
Mengapakah kebera4aan setiap anggota pada tubuh rohani ini penting? (ayat 1Ko 12:19-21)
_______________________________________________________
_______________________________________________________
Sejauh manakah kita dipengaruhi oleh penderitaan atau berkat yang dialami oleh orang Kristen lain menurut 1Ko 12:26? (Beri tanda pada jawaban tepat)
[ ] Sangat sedikit, keculi kita kenal baik orang itu.
[ ] Kita selalu dipengaruhi, sebab kita adalah anggota tubuh rohani yang
sama.
[ ] Itu dapat mempengaruhi kita, tetapi semestinya kita memusatkan diri
pada hidup kita sendiri.
Apakah tanggung jawab setiap orang Kristen menurut 1Pe 4:10?
Alkitab adalah buku yang paling menarik yang pernah ditulis. Penulisannya dilakukan oleh kurang lebih 40 orang dari berbagai pekerjaan. Mereka menuliskannya dalam kurun waktu hampir 1.500 tahun, dan dalam tiga bahasa yaitu Ibrani, Arami, dan Gerika. Walaupun demikian Alkitab mempunyai satu tema agung dan tokoh utama yaitu Yesus Kristus. Kesatuan dalam Alkitab ini mustahil terjadi kecuali Alkitab mempunyai Seorang penulis utama, dan memang demikian, yaitu Roh Kudus dari Allah.